31/10/2009
LANDAK] Proses suksesi kepemimpinan Walhi Kalbar dinilai demokratis.
Pernyataan ini disampaikan oleh Berry Nahdian Furqan, Direktur Eksekutif Nasional Walhi setelah melihat proses suksesi kepemimpinan Walhi Kalbar. Berry bersama Nurdin, Dewan Nasional Walhi sengaja datang ke Kalbar untuk melihat situasi lingkungan hidup di Kalbar.
Menurut Berry, Walhi Kalbar sudah sangat baik dan diharapkan kepengurusan kedepan akan lebih giat melakukan kampanye lingkungan.
“Ini dinamika kita dan sudah ada banyak pekerjaan yang menunggu untuk ditindaklanjuti. Aman yang baik dari pengurusan sebelumnya harap bisa ditingkatkan, sementara kekurangan yang ada bisa dijadikan bahan evaluasi bersama,” kata Berry.
Dalam suksesi kepemimpinan Walhi Kalbar terpilih Blasius Hendi Chandra sebagai Direktur Eksekutif Daerah. Sementara Pius Daren ditetapkan sebagai Ketua Dewan Daerah Walhi Kalbar. Kedua orang ini terpilih dalam Pertemuan Daerah Lingkungan Hidup [PDLH] VII Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalbar, diselenggarakan di Paroki Menjalin, Kabupaten Landak, 27-28 Oktober 2009. [Heri Mustari]
Sumber : http://akcayanews.com/?p=235
Rabu, 30 Juni 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar